Cara memasang ads txt kustom di blogspot
Memasang ads.txt ini juga berfungsi untuk menghilangkan notifikasi ads.txt pada akun adsense, biasanya notifikasi ini muncul di bagian atas akun adsense.
Tutorial berikut ini menggunakan tampilan dashboard blogspot tahun 2020 dengan bahasa Indonesia. Jika meskipun tampilannya menggunakan bahasa Inggris sebenarnya sama saja, hanya berbeda pada bahasanya saja. Berikut ini perbedaan bahasanya :
- Setelan = Settings
- Kustom = Custom
- Monetisasi = Monetization
- Aktifkan ads.txt kustom = Enable custom ads.txt
- Batalkan = Cancel
- Simpan = Save
- Nomor Penayang/ID Penayang = Publisher ID
Untuk mensettingnya sangat mudah, tidak membutuhkan scrip atau kode-kode yang rumit, karena sudah disediakan oleh google adsensenya.
Cara memasang ads.txt kustom di blogspot
Berikut ini cara menambahkan atau memasukkan kode ads txt pada blog dengan platform blogger atau blogspot :
1. Login Blogspot
Pertama akses https://blogger.com lalu masuk atau login dengan akun email gmail ke dashboard blogspot/blogger.
2. Klik setelan/setting
Klik menu setelan icon gear di bagian bawah menu dashboard blogspot.
3. Aktifkan Monetisasi
4. Pasang kode ads.txt
google.com, pub-0000000000000, DIRECT, f08c47fec0942fa0
Copy Paste kode diatas lalu ganti Angka "0000000000000" yang berwarna merah diatas dengan nomor ID penayang Google Adsense Anda.
5. Klik Simpan
Jika kode ads.txt sudah dimasukkan dengan benar dan kode ID Penayang Google Adsense sudah dimasukkan dengan benar juga, lalu klik "SIMPAN" atau klik Save.
Pastikan nomor ID Penayang Google Adsenese tersebut benar tidak salah atau kurang satu angka pun dan akunnya pun punya Anda bukan akun Adsense orang lain.
Cara melihat ID Penayang Google Adsenese
Untuk mengetahui ID Penayang Google Adsense bisa didapatkan dari :
1. URL akun Adsense
Setelah login akun adsense lihat di adress bar browser, ada nomor ID penayang disitu dengan kode pub-0000000000000
2. Akun Adsense
Login ke akun adsense dan klik "AKUN" lihat Nomor Penayang
Catatan penting ads.txt kustom | custom ads.txt
- Untuk notif pada peringatan ads.txt akun adsense biasanya tidak langsung hilang. Tunggu saja nanti juga akan otomatis hilang jika kode ads txt nya sudah dipasang dengan benar.
- Biasanya iklan pada blog akan blank atau kosong, ini bersifat sementara tunggu saja biasanya 1x24 jam setelah memasang kode ads txt iklan akan muncul kembali.
- Dengan memasang kode ads.txt tidak akan berpengaruh kepada penghasilan adsense.
- ID Penayang atau Publisher ID bersifat pribadi dan rahasia, hati-hati jangan sembarangan menyebarkannya.
- Dashboard blogspot atau blogger itu dinamis atau terus diupdate sehingga bisa saja tampilan gambar-gambar screenshoot di atas sudah tidak sama dengan tampilan dashboard blogger saat ini, tapi pada prinsipnya untuk custom ads.txt nya sama saja.
Posting Komentar untuk "Cara memasang ads txt kustom di blogspot "
Silahkan berkomentar dengan bijak :)